Ketika kita melihat kemungkinan pemberontakan G30S/PKI berhasil, bayangan sejarah yang berbeda mulai terbentuk. Hipotesisnya seperti ini, serangkaian peristiwa yang menggambarkan suatu realitas alternatif bagi perkembangan Indonesia.
- Seluruh jenderal tewas kecuali Nasution dan Angkatan darat gagal memburu Aidit.
- Saat militer sibuk memburu pentolan PKI seperti Aidit dan Njoto,China diam-diam mengirim lagi senjata yang jumlahnya lebih banyak daripada sebelumnya yang digagalkan oleh Brigjen panjaitan.
- Angkatan darat terlambat meyakinkan masyarakat untuk memburu kader-kader PKI Sehingga para kader tersebut punya waktu untuk berkumpul dan menyusun rencana untuk melancarkan serangan balasan terhadap TNI AD. Karena mereka sudah punya senjata dan Angkatan udara sudah disusupi oleh PKI mereka bisa menyeimbangkan kekuatan dengan angkatan darat.
- D.N Aidit dan para pimpinan PKI kabur ke Beijing untuk berlindung sekaligus meminta bantuan China untuk memperkuat PKI.
- Ormas-ormas seperti NU dan Muhammadiyah bekerjasama dengan TNI AD untuk menangkap para kader PKI yang gagal kabur dan bersembunyi.
- Setelah Aidit sampai di Beijing dia berpidato dan membuat propaganda kepada kader-kadernya serta sayap-sayap PKI untuk melakukan perlawanan balik terhadap TNI AD.
- Sehari setelah Aidit berpidato para kader PKI keluar dari persembunyian dengan menenteng senjata dan melakukan aksi kekerasan kepada warga yang tidak mau bergabung dengan PKI.
- Baku tembak pertama terjadi antara angkatan darat dengan PKI di Bandung.
- Pecah perang saudara antara Angkatan darat dan warga non PKI dengan Kader PKI dan Angkatan udara.
- Soekarno diasingkan oleh PKI dan kekuasaannya dilucuti. TNI AD langsung mengangkat presiden tandingan yakni bung Hatta namun hanya simbolis saja. Soekarno dianggap bagian dari PKI sehingga TNI AD tidak lagi mengakui Soekarno sebagai presiden.
- Selama perang TNI AD langsung membentuk pemerintahan sementara yang berpusat di Bukittinggi.
- 1 Minggu setelah perang TNI AD dipukul mundur oleh PKI sampai ke Sungai Musi. Ini dikarenakan kekuatan PKI disokong oleh angkatan udara, membuat TNI AD dan AL kewalahan.
- Pusat komando militer yang sebelumnya di Jakarta dipindahkan ke Palembang dan sungai Musi jadi garis pertahanan utama dan terakhir TNI AD untuk membendung PKI.
- TNI AD di front Kalimantan mundur ke perbatasan Malaysia dan mengambil sikap defensif dari serangan PKI.
- Front Lampung,Bengkulu, Jawa, sebagian Kalimantan dan Sulawesi jatuh ke tangan PKI. Dan seluruh alutsista TNI di pulau Jawa berhasil dikuasai PKI. Membuat PKI semakin kuat melawan TNI.
- Australia merespon dengan mengerahkan pasukan untuk menduduki Papua, Bali dan sekitarnya.
- TNI AD meminta bantuan Amerika namun ditolak, Amerika rugi bandar di Vietnam dan mendapat protes dari rakyat untuk berhenti berperang. Karena gak dapat dukungan dari rakyat,Amerika tidak bisa membantu Indonesia. Sebagai gantinya Amerika mensuplai senjata dan jet tempur untuk mengimbangi kekuatan.
- TNI AD memberlakukan wajib militer kepada warga yang berumur 18 tahun.
- 1 bulan kemudian TNI AD berperang hebat dengan PKI di sungai Musi,disini PKI masih unggul.
- 2 bulan setelah perang Australia meminta bantuan Inggris untuk melawan PKI.
- 2 bulan setelah perang entah kenapa Uni Soviet berpihak kepada TNI AD dan TNI akhirnya mendapat suplai dari 2 Negara besar (US dan USSR).
- Inggris bersama India berhasil mendarat di Bakauheni.
- Koalisi RAF dan TNI berhasil memukul mundur PKI dari Sumatra.
- Front Sumatera merdeka dari PKI.
- TNI AD dan Koalisi Inggris, India, Australia menyusun rencana untuk melakukan Operasi Pembebasan Jawa dari PKI.
- Operasi pembebasan Jakarta sukses dan PKI mundur dari sana.
- Pasukan koalisi berhasil membebaskan Jawa tengah.
- PKI bertahan di Surabaya dan Koalisi belum berhasil menjatuhkan PKI.
- Melihat PKI terdesak di Jawa timur, Aidit yang masih berada di Beijing melobi PKC untuk membantu PKI yang mulai kalah.
- China mengabulkan permintaan Aidit.
- PLAAF melancarkan serangan udara menggunakan bom reguler dan puncaknya PLAAF menjatuhkan bom nuklir di Madiun membuat koalisi yang berada di Jawa akhirnya berhasil dipukul mundur ke Banten.
- Ledakan nuklir berhasil sampai ke telinga PBB membuat China kena sanksi namun diveto oleh China yang sudah jadi anggota tetap DK PBB.
- Ledakan nuklir berhasil menjatuhkan moral TNI AD membuat TNI yang sebelumnya kuat akhirnya terdesak di Banten.
- Setelah beberapa Minggu bertahan TNI AD di front Kalimantan menyerah dan memilih kabur untuk berlindung ke Malaysia.
- Front Kalimantan jatuh ke tangan PKI.
- Setelah 2 tahun berperang akhirnya kedua pihak yakni TNI AD dan PKI sepakat untuk gencatan senjata.
Dampak dari perang ini adalah Indonesia terpecah menjadi 2 negara yakni Indonesia barat dan Indonesia Timur.
- PKI mendapatkan 1/4 wilayah Indonesia yang meliputi Jawa, Kalimantan, Sulawesi,dan Maluku.
- Sedangkan TNI AD mendapatkan wilayah Sumatera dan Kepulauan Riau. Serta Jakarta barat sebagai Eksklave.
- Wilayah Papua Bali dan sekitarnya dianeksasi oleh Australia. Australia menduduki untuk sementara dan pendudukan militer diberlakukan di Papua , Bali dan sekitarnya. Australia berjanji bakal mengakhiri pendudukan di masa depan.
- Filipina kena getah dari perang saudara karena pemberontak komunis di selatan semakin kuat karena dapat bekingan dari PKI.
- TNI AD meminta syarat gencatan senjata yaitu
- Jakarta barat, Jakarta Selatan, Tangerang, dan Depok dikuasai TNI AD.
- Jakarta Timur dan pusat dikuasai oleh PKI.
- Jakarta Utara dibagi dua.
- Universitas Indonesia yang berada di Salemba diambil oleh PKI sedangkan UI Depok diambil alih oleh TNI AD.
- Jabodetabek dibagi dua seperti Berlin.
- Di pihak TNI korban jiwa mencapai 1,8 juta sipil dan 300k tentara.
- Sedangkan di Pihak PKI korban jiwa mencapai 2 juta sipil dan 650k kader PKI.
Post War.
- Setelah penandatanganan gencatan senjata PKI memproklamirkan negara komunis bernama Republik Demokratik Rakyat Indonesia. Atau disebut Indonesia Timur.
- 2 bulan kemudian TNI AD memproklamirkan negara bernama Republik Federal Indonesia. Atau disebut Indonesia barat.
- D.N Aidit pulang dari Beijing dan langsung dilantik sebagai presiden pertama Indonesia timur.
- Selain jadi presiden,Aidit juga merangkap jabatan sebagai ketua umum PKI,ketua Komite Politbiro,dan Ketua komisi militer.
- Soekarno dibebaskan dan dianggap sebagai bapak bangsa tetapi ia digulingkan sebagai presiden namun beliau dapat status warga istimewa karena gelar bapak bangsa yang diberikan oleh Aidit.
- Pemilu pertama dilakukan di Indonesia barat dan banyak perwira TNI AD yang mundur untuk mencalonkan diri sebagai presiden dan hasilnya Soeharto menang pemilu karena dianggap pahlawan dan punya banyak pencapaian selama perang saudara.
- Voting diadakan untuk menentukan ibukota Indonesia barat dan hasilnya Pekanbaru menjadi ibukota negara.
- Wilayah Jabodetabek yang dikuasai barat disatukan semuanya menjadi Jakarta barat Saja.
- Trauma akan perang membuat Indonesia barat memutuskan untuk menghapus divisi Angkatan udara untuk sementara dan kekuatan udara Indonesia barat dipercayakan kepada Amerika. Amerika diizinkan mendirikan pangkalan militer di Sumatra.
- Indonesia barat menerapkan sistem federal parlementer dimana Presiden sebagai kepala negara yang kekuasaannya terbatas dan Perdana menteri sebagai kepala pemerintahan yang kekuasaannya sangat besar dalam menjalankan roda pemerintahan.
- Pemilu perdana menteri diadakan dan hasilnya Ayah Prabowo Sumitro Djojohadikusumo menjadi perdana menteri.
- Dibawah pemerintahan Sumitro perekonomian berkembang pesat pasca perang ini juga ditambah dengan bantuan keuangan dari Amerika dan Australia untuk membangun kembali perekonomian Indonesia barat.
- Kota Batam dipilih sebagai Pusat Perekonomian,bisnis dan keuangan negara layaknya New York dan Frankfurt. Bursa saham didirikan di Batam untuk menjalankan perekonomian.
- Seiring berjalannya waktu ekonomi Indonesia barat semakin berkembang pesat ini dikarenakan pemerintah memberlakukan ekonomi pasar bebas sehingga banyak orang Indonesia yang terampil dan banyak jadi pengusaha.
- Sedangkan Indonesia timur ekonomi tidak miskin miskin amat tapi sistem ekonomi komando yang ketat dan kepemilikan bersama membuat Ekonomi Indonesia Timur jadi stagnan dan bergantung pada hasil SDA.
- Infrastruktur Indonesia barat semakin berkembang dan banyak melahirkan kota-kota besar yang dipenuhi pencakar langit. Seperti Batam Medan Pekanbaru Palembang dan bandar Aceh.
- Melihat Indonesia barat semakin maju Banyak orang-orang di Indonesia Timur yang kabur dan membelot ke barat. Orang-orang berpendidikan dan terampil banyak yang kabur ke barat untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik.
- Indonesia barat menerapkan sistem One Country One Nations (1 negara 1 bangsa) sehingga warga Indonesia timur yang kabur ke barat diterima baik oleh pemerintah dan mendapatkan kewarganegaraan penuh.
- Kebijakan itu membuat Indonesia barat dan timur terlibat perang dingin.
- Indonesia timur langsung memblokade Jakarta barat dengan harapan seluruh wilayah Jakarta barat bergabung ke komunis.
- Indonesia barat tidak tinggal diam dan langsung meminta angkatan udara Amerika untuk menjatuhkan Berton ton makanan untuk warga Jakarta barat.
- Setelah blokade tidak mempan Indonesia timur mengakhiri blokade dan mulai membangun tembok untuk memisahkan Jakarta barat dan timur agar warga Indonesia timur tidak kabur melalui Jakarta.
- Jakarta barat jadi wilayah terkurung namun pemerintah barat tidak melupakan Jakarta.
- Jakarta barat mendapatkan perlakuan berbeda dari Sumatra. (BBM murah, pendidikan gratis, transportasi umum yang memadai sekaligus murah,dan pelayanan kesehatan yang baik).
- Jakarta barat menjadi daerah istimewa dimana pemerintah setempat boleh membuat undang-undang sendiri tanpa campur tangan pemerintah pusat.
- Jakarta barat disubsidi besar-besaran oleh pemerintah dan hasilnya Jakarta menjadi kota besar yang dikelilingi pencakar langit dan banyak dihuni orang Orang kaya.
- Meskipun mendapatkan privilege Jakarta barat berstatus pendudukan militer. Sehingga jumlah pasukan militer sangat banyak di Jakarta barat. Tentara lalu lalang di jalanan kota jadi pemandangan sehari-hari.
- Jakarta barat menjadi kota idaman anak muda, banyak anak muda pindah ke Jakarta barat meskipun Jakarta rawan terjadi perang karena fasilitas yang dimiliki Jakarta barat tidak ada di Sumatra.
- Selain itu Jakarta barat bebas dari wajib militer yang diterapkan oleh pemerintah sehingga anak anak muda semakin senang tinggal di Jakarta.
- Jakarta barat secara tidak langsung menjadi kota propaganda yang diidamkan banyak untuk menarik warga Indonesia timur agar membelot ke barat.
- Baik Jakarta barat maupun timur sama sama memasang speaker bersuara keras sebagai alat propaganda.
- Jakarta barat mempromosikan kebebasan,keadilan,dan keudayaan barat yang dianggap modern dan terbuka.
- Sedangkan Jakarta timur mempromosikan patriotisme,kultus Soekarno, kesejahteraan sosial,dan propaganda bahwa kapitalisme sangat buruk.
- Pasukan perbatasan barat sering bertengkar menodongkan senjata dengan pasukan perbatasan Timur karena masalah speaker.
- Keluarga Soekarno hidup enak di Indonesia timur. Megawati dan saudaranya menjadi pejabat elit partai.
- Indonesia timur semakin otoriter. D.N Aidit dan para pejabat partai Hidup glamor dan mewah sedangkan rakyat hidup susah karena kepemilikan bersama.
- D.N Aidit wafat dan Njoto resmi menjadi pengganti.
- Anak D.N Aidit, Ilya memilih membelot ke barat karena beliau tidak tenang diperintah komunis meskipun hidup enak.
- Ilya Aidit diterima oleh barat namun secara tidak langsung dia terintimidasi karena beliau anak PKI, karena gak betah akhirnya dia pindah ke Kanada.
- TNI AD yang berada di Malaysia pulang ke Sumatera dan dianugerahi pahlawan perang.
- Banyak warga Kalimantan kabur ke Malaysia karena tidak mau diperintah komunis.
- Rachmawati membelot ke barat karena bertengkar dengan Megawati dan akhirnya Rachmawati menjadi anggota DPR di barat. Rachmawati mempromosikan Unifikasi namun ditolak mentah-mentah oleh direktur intelijen nasional yang merupakan anak veteran perang saudara.
- Pada tahun 1980 tercatat bahwa lebih dari 6 juta penduduk Indonesia timur kabur ke barat sejak gencatan senjata.
- Pada akhirnya tahun 1990 Australia mundur dari Papua dan PBB langsung mengadakan referendum dan hasilnya Papua memilih bergabung ke Indonesia barat.
- Indonesia barat dan timur protes kepada Australia karena tidak mau melepaskan Bali. Australia selalu berjanji akan melepaskan Bali namun ujungnya hanya jadi wacana.
- Sejarah mulai ditulis di buku sekolah
- Perang saudara dinamakan berbeda di 2 negara.
- Perang Patriotik Raya
- Semangat jihad
- Pertempuran Pancasila
- Perang keadilan Rakyat
- Revolusi Rakyat
- Semangat anti Nekolim
- Versi Indonesia barat perang saudara dinamakan
- Versi Indonesia timur perang saudara dinamakan
- Sedangkan versi internasional perang ini dinamakan Perang saudara Indonesia.
- Tahun 1990 Tembok Berlin runtuh dan Jerman telah bersatu, unifikasi semakin bergelora di Indonesia barat. Rachmawati semakin kencang mempromosikan unifikasi namun sayangnya kedua pihak tidak mau kalah. Direktur intelijen nasional yang merupakan anak dari veteran perang saudara menolak ajakan Rachmawati untuk unifikasi. Beliau minta syarat jika ingin bersatu maka PKI harus dibubarkan.
- Sedangkan Indonesia timur menolak unifikasi dan mau menerimanya dengan syarat PKI harus diakui sebagai penguasa.
Skenario ini melibatkan perang dingin antara kedua negara, dengan Jakarta sebagai medan pertempuran ideologi. Meskipun upaya unifikasi gagal, Papua memilih bergabung dengan Indonesia barat. Pada akhirnya, sejarah mencatat dua negara yang terus terpecah, menciptakan analogi dengan situasi di Korea.
Meski fiksi, hipotesis ini memberikan perspektif menarik tentang bagaimana perubahan kecil dalam sejarah bisa membentuk realitas alternatif yang sangat berbeda.
Credit : https://qr.ae/pKkENL