Fekusa & : Puisi https://fekusa.my.id/rss/category/puisi Fekusa & : Puisi id Copyright 2022 Fekusa & All Rights Reserved. Kopi, Hujan, dan Kenangan https://fekusa.my.id/kopi-hujan-dan-kenangan https://fekusa.my.id/kopi-hujan-dan-kenangan Hujan turun dari langit biru

Menyirami taman, jalan, dan rumah

Meninggalkan kesan basah di jendela

Wewangian harum tanah yang segar

Kopi hangat mengalir ke dalam cangkir

Menyapa pagi yang sepi

Menemaniku sendiri dalam sunyi

Dan membuka lembaran kenangan

Kenangan tentangmu, tentang kita

Yang terukir indah dalam hati

Seakan hujan yang mengalir tiada henti Membawa cerita yang takkan pernah pudar

Kopi, hujan, dan kenangan

Menjadi teman dalam kesendirian

Menemani langkah dalam kerinduan 

Membawa kehangatan dalam hati yang merindukan.

]]>
Sun, 19 Feb 2023 09:39:26 +0700 Beruang malu
Kesedihan Bumi https://fekusa.my.id/kesedihan-bumi https://fekusa.my.id/kesedihan-bumi Bumi…
Kau menciptakan kehidupan 
Kau bagaikan sinar dunia
Yang menerangi masa depan


Bumi…
Kenapa harus terjadi seperti ini
Pohon-pohon bertumbangan 
Hewan-hewan kelaparan 
Polusi udara menyiksa kita


Bumi…
Apakah ini yang kau mau
Hidup dengan menahan kepedihan 
Bersabar menghadapi semua yang terjadi
Haruskah kita seperti ini
Merusak tempat tinggal kita
Adakah sebuah hati 
Untuk menyelamatkan bumi kita

]]>
Sun, 15 Jan 2023 17:00:01 +0700 Devi Indah